| dc.description.abstract | Perusahaan ialah bentuk usaha yang mencoba memberikan pelayanan kepada para stakeholder, dengan melakukan aktivitas usahanya menggunakan sumber daya alam serta sumber daya manusia untuk menghasilkan suatu barang atau jasa yang akan dipergunakan oleh manusia. Dengan melakukanı kegiatan operasional maka Perusahaan memiliki tanggungjawab periuh terhadap kegiatan dilingkungan sekitarnya. MFCA (Material Flow Cost Accounting) juga membantu memberikan informasi financial dan non financial mengenai cara pengurangan limbah, mengurangi dampak buruk terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan Material Flow Cost Accounting, dan untuk menganalisis pengungkapan sustainability reporting dan mengidentifikasi penerapan material flow cost accounting pada sektor energi. Penelitian ini menggunakan metode Archival dengan pendekatan kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa dari 62 perusahaan, 17% perusahaan baik dalam menerapkan Material Flow Cost Accounting dan mampu mengelola proses produksi dalam menghasilkan output positif yang lebih besar daripada output negatif, dan jika dilihat melalui pengungkapan Sustainability Reporting nya hanya terdapat 4 perusahaan yang concern dengan penerapan MFCA | en_US |